Kunjungan Pasar Jaya Kelapa Gading
By PPKUKM DKI Jakarta | 20 April 2023
Kepala Bidang Pengawasan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (DPPKUKM), Bapak Juanda yang mewakili Kepala Dinas PPKUKM Elisabeth Ratu Rante Allo bersama Jajaran Sudin PPKUKM Kota Administrasi Jakarta Utara, mendampingi Anggota Komisi D DPRD Provinsi DKI Jakarta Fraksi PSI, August Hamonangan, SH., MH, melakukan kunjungan Pasar Jaya Kelapa Gading.
Agenda tersebut dilangsungkan pada hari Kamis (20/4) dalam rangka memonitoring harga bahan pokok menjelang hari Raya Idul Fitri 1444 H.
Dalam hasil monitoring dan kunjungan Pasar Jaya Kelapa Gading tersebut, diketahui terdapat Beberapa Bahan Pokok yang mengalami kenaikan dibandingkan sebelumnya seperti Cabe Merah TW dari Rp. 75.000/Kg menjadi Rp. 100.000/Kg, Bawang Merah Rp. 55.000/Kg menjadi Rp. 60.000, Kentang (Sedang) Rp. 20.000/Kg menjadi Rp 22.000/Kg, Tomat Buah Rp. 20.000/Kg saat ini Rp. 24.000/Kg, Kemudian Daging Sapi Paha Belakang Rp. 145.000/Kg saat ini Rp. 160.000/Kg, dan Daging Sapi Paha Depan dari Rp. 140.000/Kg menjadi Rp. 160.000/Kg. Sedangkan bahan pokok lainnya harganya masih stabil seperti hari sebelumnya.
Sebagian Pedagang juga menyampaikan aspirasi kepada DPRD Komisi D tersebut terkait Peneraan Alat Ukur timbang agar diberikan Fasilitas gratis dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Bapak August menyambut baik aspirasi tersebut dan dihadapan Para Media beliau menyampaikan "Agar Aspirasi tersebut bisa menjadi kajian DPRD Provinsi DKI Jakarta nantinya".