Kepala Dinas PPKUKM Hadiri Capacity Building Serta Rapat Koordinasi Penyusunan Laporan TPID DKI Jakarta Tahun 2022 dan Rencana Kerja Tahun 2023
By PPKUKM DKI Jakarta | 24 Januari 2023
Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah atau PPKUKM, Elisabeth Ratu Rante Allo M.M.,M.Si menghadiri Rapat Koordinasi Penyusunan Laporan Tim Pengendalian Inflasi Daerah atau TPID Provinsi DKI Jakarta Tahun 2022 dan Rencana Kerja Tahun 2023 di Hotel Kempinski, Jakarta pada hari Selasa (24/01).
Tujuan Capacity Building ini adalah untuk mendapatkan gambaran perkembangan inflasi tahun 2022 dan outlook tahun 2023 serta membahas langkah-langkah strategis dalam rangka menjaga kestabilan harga, kelancaran distribusi, dan ketersediaan pasokan khususnya untuk komoditas Administered Prices yaitu komoditas yang diatur pemerintah seperti bensin, jasa angkutan udara, dan jasa angkutan kota juga Volatile Food yaitu komoditas pangan bergejolak seperti telur ayam dan beras.
Kehadiran Kepala Dinas PPKUKM dalam rapat tersebut bertujuan untuk menyampaikan paparan mengenai evaluasi program kerja TPID tahun 2022 yaitu pelaksanaan Operasi Pasar Murah, Monitoring Harga dan Ketersediaan Barang, Input Data SP2KP, KPSH Beras Medium, dan Sinergi Dengan Perum Bulog.
Serta memaparkan rencana kerja tahun 2023 yaitu pelaksanaan pasar murah di tiga lokasi, mengkoordinir Pasar Murah di Kelurahan dan Rusunawa yang dilaksanakan oleh Perum Bulog, melakukan kolaborasi dalam penyelengaraan Pasar Murah / Operasi Pasar dengan unsur terkait, serta memonitor ketersediaan dan penyaluran barang kebutuhan pokok DKI Jakarta.
Agenda tersebut dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia DKI Jakarta, Direktur Intelijen Keamanan Kepolisian Daerah Metro Jaya, Kepala Otoritas Jasa Keuangan Regional I DKI Jakarta dan Banten, Kepala Perum Bulog Kantor Wilayah DKI Jakarta dan Banten, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi DKI Jakarta serta OPD di lingkungan Pemprov DKI Jakarta salah satunya Dinas PPKUKM.