Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah atau PPKUKM, Elisabeth Ratu Rante Allo mengikuti agenda Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Sinkronisasi Program Penumbuhan dan pengembangan IKM Tahun 2024 di Kota Banjarmasin pada hari Senin (22/5).
Agenda tersebut diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka bersama dengan Dinas Perindustrian Provinsi Kalimantan Selatan dengan mengundang Kepala Dinas Perindustrian se-Indonesia dalam rangka meningkatkan daya saing IKM yang sejalan dengan penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2024 yang bertemakan 'Mempercepat Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan'
Berkaitan dengan hal itu, Reni Yanita selaku Dirjen Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka menyampaikan agar seluruh rencana program dan kegiatan tahun 2024 dapat dirumuskan dengan baik sehingga diperoleh suatu perencanaan yang baik untuk mencapai target sesuai dengan RPJMN dan Renstra 2020-2024 dan memperhatikan prinsip akuntabilitas.
Berita
Rapat Koordinasi Nasional (RAKORNAS) Sinkronisasi Program Penumbuhan dan Pengembangan IKM Tahun 2024
23 May 2023
Alamat Kami
Dinas PPKUKM Jl. Perintis Kemerdekaan/ BGR I No.3, Jakarta Utara 14240