Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berkolaborasi dengan Baznas Bazis Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan pembukaan acara ASEAN Food Festival yang diselenggarakan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat pada hari Kamis (13/4)

Acara tersebut diselenggarakan dalam rangka mendukung Indonesia yang tengah memegang Keketuaan ASEAN 2023 sekaligus memperkenalkan makanan khas Negara- Negara ASEAN kepada masyarakat Jakarta dan memperkenalkan makanan Indonesia ke perwakilan negara ASEAN yang hadir sekaligus untuk memperkuat tali kasih bagi anak-anak disabilitas di bulan Ramadhan 1444 Hijriah.

Berkaitan dengan hal tersebut, dr. Widyastuti, MKM selaku Asisten Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi DKI Jakarta menyampaikan harapannya agar melalui acara ini, kekayaan kuliner Indonesia dapat dikenal lebih luas oleh masyarakat global.

"Harapannya melalui berbagai kegiatan ini, kita lebih kenal dengan kekayaan masing-masing negara termasuk kekayaan kuliner DKI Jakarta, Indonesia, dan kita berharap produk-produk Indonesia bisa go internasional," Ujarnya.

Acara Asean Food Festival ini akan diselenggarakan selama 3 hari yaitu acara pembukaan pada tanggal 13 April di Hotel Borobudur, serta tanggal 15-16 April yang akan diselenggarakan di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.

Alamat Kami

Dinas PPKUKM Jl. Perintis Kemerdekaan/ BGR I No.3, Jakarta Utara 14240