Kementerian Koperasi dan UKM atau Kemenkop UKM gelar agenda rapat Rencana Sinergi Program Kegiatan bersama Pengurus Wilayah Muslimat NU DKI Jakarta serta Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah atau PPKUKM Provinsi DKI Jakarta.

Agenda tersebut diselenggarakan di Kantor Kementerian Koperasi dan UKM, Jakarta Selatan pada hari Selasa (04/04) dalam rangka bersinergi dan mengkoordinasikan program-program untuk mengembangkan Koperasi dan UKM khususnya dari kalangan muslimat NU.

Dalam rapat tersebut, Ir Siti Azizah, MBA selaku Deputi Bidang Kewirausahaan Kemenkop UKM menyampaikan arahan Menteri Koperasi dan UKM mengenai pentingnya Muslimat NU untuk berkoperasi serta melakukan pembinaan para pelaku UKM mulai dari pelatihan kewirausahaan, pembuatan kemasan, hingga promosi online.

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas PPKUKM, Elisabeth Ratu Rante Allo menyampaikan kesiapannya untuk berkolaborasi dan mendukung penuh rencana tersebut, sebab hal tersebut selaras dengan program 7 PAS atau tujuh langkah pasti akan sukses yang terdiri dari Pendaftaran, Pelatihan, Pendampingan, Perizinan, Pemasaran, Pelaporan Laporan, serta Permodalan yang telah dijalankan Jakpreneur.

Alamat Kami

Dinas PPKUKM Jl. Perintis Kemerdekaan/ BGR I No.3, Jakarta Utara 14240