Dalam penyelenggaraan IMFW 2022 yang ke 6 dengan tema In Love with Nature ini di dukung penuh oleh pemerintah dengan kedatangan Bapak Sandiaga Salahuddin Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang memberikan semangat dalam sambutannya. Bapak Sandiaga Uno juga berharap kegiatan ini dapat menjadi trendsetter modest lifestyle paling berpengaruh dan memberikan dampak positif bagi perkembangan Eknomi di dunia industri khususnya dalam bidang Fashion Muslim di Indonesia.

Indonesian Modest Fashion Week 2022 ini berlangsung selama 4 hari pada 27-30 Oktober 2022 dengan menghadirkan berbagai program didalamnya diantaranya; Fashion Trade, Fashion Show, Business Matching dengan Ajman Chamber Dubai dan Youth Modest Fashion Summit serta Talkshow.

Ibu Elisabeth Ratu Kepala Dinas PPKUKM selain hadir menyaksikan Pembukaan acara IMFW 2022 tersebut setelah pembukaan selesai beliau juga berkeliling di Fashion Trade dan mengunjungi beberapa tenant fashion Jakpreneur yang diberikan kesempatan untuk ikut serta dalam memamerkan produk-produknya di Bazar atau Fashion Trade Indonesian Modest Fashion Week 2022 tersebut.

 

Alamat Kami

Dinas PPKUKM Jl. Perintis Kemerdekaan/ BGR I No.3, Jakarta Utara 14240