Kepala dinas PPKUKM menghadiri acara live shopping Jumat Beli Lokal (JBL) Kota Administrasi Jakarta Utara yang berkolaborasi dengan PT Taman Impian Jaya Ancol di Pasar Seni, Taman Impian Jaya Ancol, Pademangan, pada Jumat (24/04/2022).

Jumat Beli Lokal Jakarta utara yang diselenggarakan di pasar seni ancol mengusung tema Euforia Jelang Lebaran, bersama JBL Utara. Menyesuaikan dengan mendekatinya Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah Produk yang ditawarkan dari 185 JakPreneur dengan total produk sebanyak 407 produk UMKM didominasi kebutuhan masyarakat terhadap perayaan Idul Fitri seperti kue kering, kerajinan, dan fashion, termasuk sejumlah produk yang dikemas atau di buat hampers untuk kebutuhan masyarakat saat berlebaran. 

Jumat Beli Lokal Jakarta utara di siarkan langsung di kanal Youtube Kota Jakarta Utara. Selain ketika live shopping masyarakat juga bisa melakukan pemesanan produk melalui aplikasi tokopedia dengan nama akun toko Jakpreneur Official Store. 

Dan untuk menambahkan kemeriahan acara JBL, pihak Taman Impian Jaya Ancol memberikan hadiah berupa masing-masing tiga tiket wahana Dunia Fantasi kepada lima orang terpilih yang menyaksikan dan berpantun di kolom komentar kanal YouTube Kota Jakarta Utara selama acara berlangsung.

 

Alamat Kami

Dinas PPKUKM Jl. Perintis Kemerdekaan/ BGR I No.3, Jakarta Utara 14240