Dalam rangka Bulan Mutu 2023 Badan Standarisasi Nasional @bsn_sni melaksanakan Penilaian Penerapan Tata Kelola Standarisasi dan Penilaian Kesesuaian pada Organisasi Pemerintah, baik Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah, yang menyediakan layanan dan dukungan terhadap sistem standardisasi dan penilaian kesesuaian dalam meningkatkan mutu, efisiensi produksi, dan meningkatkan daya saing guna memperkuat ketahanan ekonomi untuk pertumbuhan yang berkualitas dan berkeadilan.
Pelaksanaan Penilaian dilakukan pada bulan September 2023, dimana ada 7 SKPD dibawah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, yaitu :
1. Dinas PPKUKM
2. Dinas Bina Marga
3. Dinas SDA
4. Dinas Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif
5. Dinas KPKP
6. Dinas Citata
7. Dinas PRKP
Elemen yang dinilai :
1. Pengembangan Standar
2. Penerapan Standar
3. Penilaian Kesesuaian dan Ketertelusuran Pengukuran
4. Pembelajaran dan Pertumbuhan
Dari hasil penilaian, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menjadi salah satu dari 10 pemerintah daerah yang mendapatkan Penghargaan Penerapan Tata Kelola Standarisasi dan Penilaian Kesesuaian Tingkat Maturitas Level 3 (Perencanaan Dan Pelaksanaan), dimana Dinas PPKUKM memberikan kontribusi terbesar dalam penilaian (terlampir penilaian indeks maturitas).
Sukses Jakarta untuk Indonesia
Berita
Penghargaan Index Maturitas Tata Kelola Standardisasi dan Penilaian Kesesuaian Kategori Pemerintah Daerah Badan Standardisai Nasional
15 Nov 2023
Alamat Kami
Dinas PPKUKM Jl. Perintis Kemerdekaan/ BGR I No.3, Jakarta Utara 14240